WONOKOYO DAN BIOMIN SELENGGARAKAN SEMINAR MIKOTOKSIN
Dipublikasikan pada 2020-02-18

Mikotoksin adalah racun yang dihasilkan oleh kapang/jamur. Pertumbuhan kapang/jamur dan produksi toksinnya dipengaruhi oleh suhu dan kelembaban lingkungan. Indonesia yang beriklim tropis menjadi media subur bagi perkembangan kapang/jamur.Tak heran, bila di lapangan banyak didapati kasus penyakit akibat mikotoksin (mikotoksikosis).
    Guna mengantisipasi sekaligus mengendalikan mikotoksikosis di peternakan ayam, Wonokoyo dan Biomin beserta Romindo menyelenggarakan Seminar Teknis (18/2). Acara digelar di ruang Bali Utara-lantai 10, Grha Wonokoyo.
    Regional Technical Sales Manager-Poultry Biomin, Seung-Hwan JEONG MSc, DVM, memaparkan materinya secara sistematik dan jelas. Demikian pula pada sesi diskusi dengan para peserta yang berjumlah lebih dari 30 orang.